• MTS NEGERI 23 JAKARTA
  • DUA TIGA

Sukarelawan Red Cross Berkunjung ke MTsN 23 Jakarta

Sebanyak 50 relawan Palang Merah Korea Cabang Chugbuk mengunjungi Markas Pusat Palang Merah Indonesia (PMI) di Jakarta pada Kamis (16/1). Rombongan ini terdiri dari relawan berbagai jenjang pendidikan, mulai dari SD, SMP, SMA, hingga universitas. Kunjungan mereka merupakan bagian dari Program Internasional Volunteer yang berlangsung sejak 13 hingga 19 Januari 2025.  

Di MTsN 23 Jakarta, rombongan disambut oleh Ka. Kemenag Selatan dan Ibu Kamad MTsN 23 Jakarta H.M. yunus dan ibu Hj. Mufrodah, M. Pd  

“Saya sangat senang menerima kehadiran anak-anak relawan dari Palang Merah Korea. Terima kasih atas kehadirannya. Saya juga senang salah satu kegiatan kalian di Indonesia khususnya di MTsN 23 Jakarta . Kalian bisa menjadi agen perubahan untuk menghadapi masalah perubahan iklim. Jangan lupa tetap semangat dan bersenang-senang saat beraktivitas,” ujar H. M. Yunus.  

Sekretaris PMI Provinsi DKI Jakarta, Arif Rahman, menjelaskan bahwa kegiatan ini merupakan implementasi dari Tri Bakti Palang Merah Remaja (PMR) PMI.

“Kegiatan ini adalah pembelajaran relawan dari Palang Merah Korea di wilayah Jakarta. Ini juga menjadi wujud implementasi dari Tri Bakti PMR, yaitu mempererat persahabatan internasional antara PMI dan Palang Merah Korea,” jelas Arif.  

Selama di Jakarta, para relawan Palang Merah Korea telah melakukan berbagai kegiatan, termasuk pertukaran budaya di SMKN 26 Jakarta Timur bersama siswa dan anggota PMR. Beberapa kegiatan yang dilakukan meliputi pagelaran olahraga taekwondo, pertunjukan K-pop, pembuatan alat penjernih air, dan aksi balut-membalut dalam pertolongan pertama.  

Perwakilan Palang Merah Korea Cabang Chubgbuk, Kim Mee Hee, mengungkapkan rasa senangnya dengan kegiatan kerja sama antara PMI dan Palang Merah Korea ini. 

“Kami menyimpan kenangan indah, dan itu menjadi hadiah bagi kami selama beraktivitas di sini. Ini adalah waktu yang sangat berharga. Kami mempersiapkan semuanya, termasuk performa para relawan. Awalnya terasa sulit, tetapi semua terbayar dengan sambutan hangat dan senyum dari teman-teman di sekolah,” kata Kim Mee Hee.  

 

Komentari Tulisan Ini
Tulisan Lainnya
KEBERKAHAN BULAN RAMADHAN

Keberkahan di bulan Ramadhan adalah saat-saat yang sangat istimewa bagi umat Muslim di seluruh dunia. Bulan Ramadhan adalah bulan di mana umat Muslim berpuasa selama sebulan penuh, dari

18/02/2025 11:28 - Oleh chotaman - Dilihat 198 kali
PUASA PARA NABI

Salah satu dari berbagai amalan yang dicintai oleh Allah SWt adalah ibadah puasa. Dalam bahasa Arab yaitu, shaum yang berarti mencegah atau menahan. Secara umum, puasa artinya

18/02/2025 11:09 - Oleh chotaman - Dilihat 217 kali
Sukarelawan Red Cross Berkumjung ke MTsN 23 Jakarta

Sebanyak 50 relawan Palang Merah Korea Cabang Chugbuk mengunjungi Markas Pusat Palang Merah Indonesia (PMI) di Jakarta pada Kamis (16/1). Rombongan ini terdiri dari relawan berbagai jen

17/01/2025 11:25 - Oleh chotaman - Dilihat 276 kali
3 Ayat Al-Qur'an tentang Muhasabah Diri Jelang Akhir Tahun

humas MTsN 23 Jkt, Penghujung tahun merupakan momen tepat untuk melakukan introspeksi dan refleksi diri. Melalui muhasabah, kita dapat merenungkan amalan dan perbuatan kita sepanjang ta

20/12/2024 07:12 - Oleh chotaman - Dilihat 1536 kali
Waspada! Ini 3 Penyakit Menular yang Lazim Muncul saat Musim Hujan

(MTsN 23) Memasuki akhir tahun diantara bulan November hingga Desember seperti sekarang ini, Indonesia mulai menjalani musim hujan yang tentunya diprediksi akan terus berlangs

19/12/2024 16:29 - Oleh chotaman - Dilihat 1504 kali
Kegiatan P5 Dengan Tema Kearifan Lokal Budaya Betawi

Kegiatan P5 dengan tema kearifan lokal budaya Betawi adalah salah satu kegiatan yang diadakan oleh MTsN 23 Jakarta  untuk memperkenalkan kebudayaan Betawi kepada siswa dan siswi se

19/12/2024 09:05 - Oleh chotaman - Dilihat 1524 kali
Tidak Ada Keraguan dalam Al Qur’an

Assalamualaikum warohmatullohi wabarokatuh.SUBHANALLAH. WALHAMDULILLAH WALAILLAHAILLOH. WALLAHU AKBAR. Semoga kita selalu sehat dalam lindungan Allah SWT ; Allah Subhanahu Wa Ta&rsquo

17/12/2024 12:29 - Oleh chotaman - Dilihat 1563 kali
Perang MOHACS, Tawakkal dan Trauma Barat

21 Dzul Qa’dah 932H atau tepat pada 29 Agustus 1526 M.  ingatlah tanggal dan tahun ini, tanggal yang sangat menyesakan Eropa dan kerajaan-kerajaan Kristen lainnya, yang membu

16/12/2024 12:53 - Oleh chotaman - Dilihat 1449 kali
Nafsu yang Bersarang di Hati Ibarat Benalu, Begini Dampaknya Bagi Muslim

Benalu adalah tumbuhan yang menumpang pada tanaman lain dan mengisap makanan dari tanaman yang ditumpanginya.  Benalu menyerap makanan dari pohon inangnya sehingga merugikan

16/12/2024 08:49 - Oleh chotaman - Dilihat 1120 kali
Kisah Tsa'labah dan Pelajaran bagi Umat Islam

  Tsalabah Ibn Hathib al-Anshari adalah contoh orang yang gagal menjaga sikap istiqamah  Menjaga istiqamah bukanlah hal mudah. Banyak tokoh yang gaga

16/12/2024 08:28 - Oleh chotaman - Dilihat 1128 kali